<p><strong>DALUNG (28/01/2026)</strong> – Kegiatan Rapat Rutin PKK Banjar Dukuh di Awal Tahun 2026 bulan Januari yang dilaksanakan pada Minggu (11/1) bertempat di Balai Banjar Dukuh. Kegiatan rapat ini tentunya dihadiri oleh seluruh Ibu-ibu PKK Banjar Adat Dukuh. Kegiatan dilaksanakan pada siang hari pukul 14.00 WITA  dengan agenda pembukaan, menyanyikan lagu mars PKK, doa, sambutan/laporan dari Kelian Banjar Dinas Dukuh, Kelian Banjar Adat Dukuh, dan terkait keuangan dari bendahara, saran, istirahat, dan terakhir adalah penutup. </p> <p> </p> <p>Pada rapat rutin PKK Banjar Dukuh Desa Dalung, pembahasan biasanya mencakup evaluasi program sebelumnya dan rencana kegiatan ke depan untuk kesejahteraan warga. Tujuan dari diadakannya rapat rutin ini adalah untuk mengkoordinasikan, merencanakan, dan mengevaluasi 10 program pokok PKK untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga dan masyarakat. </p> <p> </p> <p>Pada pelaporan yang disampaikan dari Ibu Kelian Banjar Dinas, Ayuk menyampaikan terkait gotong royong dan kesehatan dari 10 program pokok PKK yang sudah terlaksana. Ia juga melaporkan kegiatan yang terlaksana selama 1 tahun dari posyandu balita dan posyandu lansia. <em><strong>“Pada posyandu balita agar lebih rajin mengajak anak-anaknya ke Balai Banjar, jika tidak hadir/jarang rapat harap lebih rajin,”</strong></em> ujarnya. Ia juga menyampaikan terkait program baru dari Ibu Gubernur Bali terkait kulkul posyandu yang akan dilaksanakan setiap bulannya.</p> <p> </p> <p>Dilanjutkan pelaporan dari Kelian Banjar Adat Dukuh Gung Biang yang menyampaikan hasil dari pertemuan banjar lanang. Ia juga memberikan tanggapan untuk kegiatan posyandu yang ada di Balai Banjar Dukuh. <em><strong>“Untuk posyandu lansia di mohon ditingkatkan kehadiran para lansia dan kader dimohon untuk lebih ditingkatkan lagi untuk lansia lebih bahagia kedepannya. Selanjutnya untuk posyandu balita jika tidak bisa hadir agar dilaporkan ke banjar sebagai upaya pencegahan terjadinya kasus stunting,”</strong></em> ungkapnya. Tidak hanya itu, Ia juga membahas terkait program harapan hidup, dana kematian, sampah, dan pembahasan lainnya yang harapannya dapat memberikan informasi kepada masyarakat serta kedepannya menjadi program yang mendukung masyarakat untuk memiliki kualitas hidup yang lebih baik. </p> <p> </p> <p><strong>(KIMDLG-008).</strong></p>
PKK Banjar Dukuh Gelar Rapat Rutin di Awal Tahun 2026 sebagai Langkah Koordinasi dan Evaluasi
28 Jan 2026